Assalamualikum Sahabat,
Minggu pagi di minggu kedua di awal tahun ini aku di rumah sambil memutar isyana sarasvati-masih berharap. Minggu lalu tanggal 3 januari 2018 aku sempat berkunjung ke Kebun Raya Batam yang baru-baru ini dibuka. Yap karena aku berkunjungnya di hari rabu dan mayoritas sudah pada masuk kerja atau kembali sekolah jadi tak begitu ramai pengunjung.
Kak itu lokasinya dimana?
Mungkin teman-teman yang di Batam pasti pernah melewatinya sebelum di bangun, karena kebun ini berada di daerah Nongsa yang kalian lewati jika kalian hendak pergi ke Pantai Nongsa.
Karena kami berkunjung bukan di hari libur jadi gak ada uang tiket, kalau misalnya hari libur mungkin ada ya.
Gerbang Kebun Raya Batam |
Terus disana ada apa aja?
Bisa dibilang kawasan ini, atau kebun ini masih dalam tahap pembuaatan dan pemeliharaan. Karena yang aku lihat baru ada tanaman yang baru ditanam, pagar yang mungkin nantinya untuk tanaman merambat, baru ada satu gazebo untuk duduk pengunjung. Yap belum ada yang istimewa sih, tapi buat kalian yang mau santai-santai sore hari liat pemandangan laut batam center dari gazebo kalian bisa mendapatkannya.
View dari gazebo |
So, buat kalian yang mau berkunjung tetap harus memperhatikan lingkungan sekitarnya. Jangan menginjak rumput, jangan membuang sampah sembarangan. Toh kalau kebunnya rusak kan kasihan, kalau kebunnya kotorkan kita juga yang merasakan.
Cintai Lingkunganmu ya.
Comments
Post a Comment